Cmaentertainment.id – Kehadiran Ketua DPR Puan Maharani dalam ajang balapan Formula E di Jakarta International E Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (4/6/2022) kemarin menjadi sorotan. Terlebih dirinya sempat berfoto bersama saat nonton bareng dengan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
Menanggapi hal itu, Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto menilai, foto bersama sejumlah tokoh tersebut memang sudah menjadi tren di masyarakat.
“Bertemu itu kan suatu hal yang baik. Foto selfie bersama itu kan tampilannya suatu yang cukup baik,” kata Hasto kepada wartawan dikutip Senin (6/6/2022).
Menurut Hasto, semua pihak harus melihat bahwa ketika pemilihan presiden dan Gubernur maka para tokoh tampak berkompetisi. Namun setelahnya, semua pihak harus mendukung yang menang.
Baca Juga:
Ngaku Diacungkan Jari Tengah hingga Dipukul Duluan, Ketum Pemuda Bravo 5 Ancam Lapor Balik Justin Anak Politisi PDIP
“Tetapi setelah berkontestasi Pak Jokowi adalah presidennya seluruh rakyat Indonesia termasuk yang tidak milih Pak Jokowi. Pak Anies juga sama. Meskipun kita juga tahu basis dukungan dari Pak Anies dengan PDI Perjuangan itu berbeda. Ini juga dari framing ideologis juga berbeda. Tetapi duduk bersama ini kan sesuatu yang baik. Apalagi sambil minum es dawet lebih baik,” tuturnya.
Hasto kemudian menyinggung hal-hal yang kurang substansial lebih mengemuka dibanding yang substansial.
Menurutnya, dibanding meributkan hal kurang strategis, justru yang terpenting saat ini semua elemen bangsa harus terpanggil keluar untuk kemajuan bangsa.
“Jangan akhirnya dikit-dikit urusan yang tidak substansial kemudian jadi isu nasional. Sementara hal yang seharusnya jadi isu nasional tentang perjuangan kita membantu Palestina misalnya, itu tidak dapat ruang yang cukup di ruang ruang publik,” tandasnya.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo bersama Puan Maharani menghadiri event balap mobil listri Formula E Jakarta E-Prix pada Sabtu (4/6/2022).
Baca Juga:
Ditunjuk Presiden Jokowi Urus Minyak Goreng, Menko Luhut Jamin Harga Tak Akan Naik Lagi
Dalam momen itu, nampak posisi duduk Puan Maharani yang diapit Presiden Jokowi dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Mereka pun sempat terlihat mengabadikan momen tersebut dengan melaksanakan foto bersama.
#Duduk #Bersama #Itu #Baik #Apalagi #Sambil #Minum #Dawet
Sumber : www.suara.com